31 Januari 2013

Cuma Ada Di Jepang: Pencurian Kaos Kaki

Tidak hanya di Indonesia, tindak kejahatan kerap kali ditemukan di jalanan Jepang. Ada berapa banyak tindak kejahatan yang bisa kamu pikirkan? Mungkin diantaranya ada pencurian atau penodongan? Atau mungkin pelecehan seksual?

Pastinya ada banyak yang bisa terjadi. Tapi di Indonesia sendiri, apa pencurian kaos kaki pernah terjadi dan beritanya sampai masuk ke televisi nasional? Di Jepang pencurian kaos kaki sudah menjadi tindak kejahatan yang cukup terkenal. Sudah banyak kasus yang dilaporkan ke kepolisian mengenai hal ini. Si pencuri umumnya menyerang para gadis yang masih bersekolah di jenjang SMU, kemudian mengambil salah satu kaos kakinya secara paksa.

Cuma Ada Di Jepang: Pencurian Kaos Kaki

Agak aneh ya? Tapi memang itulah kenyataannya. Bahkan pihak kepolisian dibuat kewalahan oleh tindak kejahatan yang satu ini. Pertanyaan sesungguhnya adalah... begitu kurangnyakah pasokan kaos kaki para lelaki sehingga harus mencurinya dari wanita?