3 April 2009

32,000 Orang Jepang Bunuh Diri


Kali ini berita yang sangat menyedihkan.

Menurut National Police Agency, angka bunuh diri pada tahun 2008 mencapai 32,249 orang. Ini merupakan tahun yang ke-11 berturut-turut sejak 1998 bahwa tingkat bunuh diri di Jepang melebihi 30,000.

bunuh diri


22,831 pria bunuh diri (71%)
9,418 wanita bunuh diri (29%)
Tokyo dengan 2,941 kasus
Osaka dengan 2,128 kasus
Kanagawa dengan 1,818 kasus
Hokkaido dengan 1,726 kasus
Saitama dengan 1,653 kasus

Polisi mencatat dari 33,093 orang yang bunuh diri di tahun 2007, sekitar 57%-nya merupakan pengangguran.

Banyak yang memperkirakan kalo tahun 2009 ini angka kematian bunuh diri akan meningkat tajam karena krisis ekonomi di Jepang saat ini adalah krisis yang paling parah sejak perang dunia kedua di tahun 1945.

Gawat juga ya...