6 Maret 2009

Ponyo Sikat Tokyo Anime Awards 2009

Sejak tahun lalu, "Ponyo on the Cliff by the Sea" atau "Gake no Ue no Ponyo" memang udah banyak menyita perhatian dunia animasi Jepang.



Tahun ini, film anime yang disutradarai oleh Hayao Miyazaki ini merebut 5 penghargaan sekaligus di ajang Tokyo Anime Awards 2009, termasuk "Anime of the Year."

Penghargaan di kategori anime asing direbut oleh Kung Fu Panda, sedangkan Macross F dan Code Geass: Lelouch of the Rebellion berbagi tempat di kategori serial televisi.

Tokyo Anime Awards adalah ajang penghargaan tertinggi untuk film-film animasi di Jepang dan di seluruh dunia. Acaranya akan diadakan bersamaan dengan Tokyo International Anime Fair pada tanggal 18-21 Maret di Tokyo Big Sight.

www.tokyoanime.jp

Top 10 Orang Terkaya Seluruh Jepang

Majalah Forbes edisi Asia bulan Maret 2009 telah terbit dengan daftar orang-orang terkaya se-Jepang.




Dari $1,4 miliar menjadi $6,1 miliar, tahun 2008-2009 adalah periode yang menggembirakan bagi Tadashi Yanai (60), bos besar UNIQLO ~ Unique Clothing, sebuah outlet retail pakaian-pakaian murah yang berbasis di Yamaguchi dengan 30,000 karyawan di seluruh dunia.



Kunio Busujima (83), mantan bos Sankyo Co., perusahaan pembuat mesin pachinko, naik ke posisi nomor dua dengan total kekayaan $5,2 miliar, meskipun dompetnya berkurang $200 juta karena resesi.

Sedangkan mantan bos Nintendo yang pada tahun lalu menduduki peringkat pertama, tahun ini Hiroshi Yamauchi melorot ke nomor tiga setelah sahamnya rontok $3,3 miliar menjadi $4,5 miliar dalam beberapa bulan karena bursa saham panik.

Ini dia daftar top 10 orang-orang terkaya seluruh Jepang:

1. Tadashi Yanai: $6,1 miliar
2. Kunio Busujima: $5,2 miliar
3. Hiroshi Yamauchi: $4,5 miliar
4. Akira Mori: $4,2 miliar
5. Masayoshi Son: $3,9 miliar
6. Eitaro Itoyama: $3,7 miliar
7. Hiroshi Mikitani: $3,6 miliar
8. Nobutada Saji: $3,5 miliar
9. Hiroko Takei: $2,8 miliar
10. Takemitsu Takizaki: $2,4 miliar

Mau Bikin Kembaran Kamu?

Sekarang kamu bisa pesan boneka diri kamu sendiri.

Adalah perusahaan boneka "Little Island" yang bisa menerima pesanan tersebut. Cukup dengan megirimkan foto diri dan uang beberapa puluh ribu yen, kamu bisa mendapatkan boneka kembaran kamu.



Wajah bonekanya akan dibuat semirip mungkin dengan foto kamu dan hebatnya boneka itu juga bisa mengeluarkan suara kamu! Jadi seperti ngomong ke diri sendiri gitu.



Hmm, kayak salah satu alat ajaib doraemon aja ya...

La Maison en Petits Cubes Meraih Oscar 2009

Film anime yang berdurasi 12 menit, La Maison en Petits Cubes, telah meraih penghargaan tertinggi di dunia perfilman Amerika Oscar tahun 2009 dalam kategori the Best Animated Short Film.




Anime yang menggunakan bahasa Perancis sebagai judulnya ini merupakan anime Jepang kedua yang berhasil meraih Oscar setelah Spirited Away di tahun 2003. Dan seperti yang telah diperkirakan banyak orang, Wall-E merebut Oscar di kategori Best Animated Feature Film of the Year.


Omedetou kepada para pencipta animasi!

Musium Anime dan Manga Terbesar Di Dunia

Baru rencana sih.

Universitas Meiji di Tokyo, salah satu universitas tertua dan ternama di Jepang, kemaren mengumumkan rencananya untuk membangun sebuah musium anime dan manga terbesar di dunia.

Musium itu nantinya akan dipenuhi oleh 2,5 juta koleksi-koleksi manga dan anime seperti komik, majalah, DVD, film, mainan figurin, dan banyak lagi.


Sebenarnya musium serupa telah dibangun lebih dulu oleh universitas Kyoto Seika di tahun 2006. Terbukti musium tersebut laris dikunjungi oleh lebih dari 30.000 turis mancanegara di tahun pertamanya.

Anime dan manga memang udah mendarah daging di Jepang. Universitas Kyoto Seika bahkan sampe membuka fakultas manga untuk para mahasiswa-mahasiswi belajar menggambar manga dan mendapatkan ijazah S1.

Mau Baca Manga Di Hape?

Para manga mania bener-bener dibikin puas di Jepang.

Imai Shoten Group, sebuah perkumpulan para pemilik toko buku di prefektur Shimane dan Tottori telah mempromosikan manga-manga mereka melalui hape, karena selama ini toko buku telah rapi membungkus semua buku baru supaya gak dibuka dan dibaca seenak jidat oleh para pengunjung.

Tapi bukan berarti para penggemar manga di Jepang bisa baca satu jilid sampe abis. Belum saatnya kali.

Sekarang, sistem yang dinamakan "Tamehon" ini akan memberikan kebebasan untuk para pengunjung toko buku untuk men-scan manga dengan hape mereka dan membaca 16 halaman pertama secara gratis sebelum memutuskan beli ato gak.

Hasilnya, buku-buku yang ada gak perlu dirobek sampulnya hanya untuk dilihat sekilas. Di masa depan, sistem seperti ini akan mengirimkan manga ke hape kamu cukup dengan sekali sms.

Mau?