8 Desember 2011

8 Ferrari, 3 Mercedes, 1 Lamborghini Diablo, 1 Nissan GT-R, dan 1 Prius


Sebanyak itulah mobil-mobil yang hancur setelah mengalami tabrakan beruntun yang terjadi beberapa hari yang lalu. 8 mobil Ferrari, 3 Mercedes, 1 Lamborghini Diablo, 1 Nissan GT-R, dan 1 Toyota Prius hancur berantakan.

jepang

Polisi telah menginterogasi para saksi dan pengendara mobil-mobil mewah tersebut. Kesimpulannya adalah semua bermula ketika satu pengendara mobil Ferrari terdepan (berusia 60 tahun) yang berusaha menyalip kendaraan di depannya, tetapi malah menabrak pembatas jalan dan memaksa mobilnya berputar mengenai mobil-mobil lainnya di belakang.

Kondisi jalan yang basah akibat hujan juga menjadi salah satu faktor yang memperparah tabrakan beruntun di jalan tol ini. Tidak ada yang terluka serius dalam kecelakaan ini, tapi kerugian diperkirakan mencapai lebih dari Rp. 10 miliar. Tidaklah heran kalau ada orang yang menyebut kecelakaan ini sebagai "kecelakaan termewah" yang pernah terjadi di Jepang.

Mobil-mobil super mahal ini memang sedang dibawa jalan bersama dalam acara yang diselenggarakan oleh klub mobil mewah. Simak cuplikan beritanya berikut ini...


Jepang Memenangi Kejuaraan Pemandu Sorak Duniab


Cheerleading World Championship 2011 dengan tema "Dare To Cheer" baru saja usai diselenggarakan di Hong Kong pada bulan November yang lalu. Hasilnya? Tahun ini tim Jepang menduduki peringkat pertama dalam 3 kategori sekaligus, yaitu Cheerleading All Female, Group Stunts All Female, dan Cheerleading Mixed.

Jepang Menang Kejuaraan Pemandu Sorak Dunia

Simak penampilan yang membuat tim Jepang meraih medali emas di video berikut ini...




Hei, jangan lupa juga dengan tim Indonesia! Yup, tim kita juga mengikuti kejuaraan tersebut. Berikut videonya...


Sewa Film Di YouTube? Bisa!


Sekarang memang sudah jamannya serba instan, dimana kita tidak perlu lagi menyewa kepingan DVD lagi. Cukup mendaftar dan membayar biayanya, maka kita sudah bisa menonton film-film keluaran Hollywood langsung di YouTube.

Yup, situs video terbesar di dunia, YouTube.com, sekarang menawarkan fasilitas penyewaan (rental) film kepada para penggunanya di Jepang. Sebelumnya mereka sudah membuka pasar penyewaan film ini di Kanada dan Inggris.


Sewa Film Di YouTube? Bisa!


Cara kerjanya bagaimana? Kita pilih film apa yang kita mau nonton, kita bayar biaya rental-nya (berkisar antara Rp.10.000 s/d Rp.100.000 per film), lalu kita diberikan waktu 30 hari untuk menonton film tersebut.

YouTube telah bekerjasama dengan dua studio film terbesar di Jepang, yaitu Bandai dan Toei, untuk memberikan banyak pilihan film anime. Sedangkan untuk film-film Hollywood, YouTube telah menggandeng Warner Bros, NBC Universal, serta Sony Pictures Home Entertainment, yang berarti film-film Harry Potter juga bisa dinikmati.

Untuk pasar Indonesia bagaimana? Apakah para pengguna di Indonesia juga bisa menyewa film di YouTube? Sebaiknya jangan terlalu berharap banyak.

26 November 2011

Pohon Sakura Di Jerman


Jalan Kölnstraße 102, Bonn, Jerman.

Alamat: Jalan Kölnstraße 102, Bonn, Jerman.

[Film] K-ON! The Movie


Yak, waktunya semakin dekat! Bagi kalian para maniak K-ON (salah satunya si Arya Dwi Tatsumaki) pasti sudah gak sabar menunggu kapan film K-ON bisa sampe ke Indo. K-ON The Movie akan ditayangkan perdana di lebih dari 130 bioskop di seluruh Jepang pada tanggal 3 Desember 2011.

Film ini akan menceritakan petualangan para anggota grup band remaja; "Ho-kago Tea Time" di Inggris dalam rangka merayakan kelulusan mereka di sekolah Sakuragaoka High School. Mereka adalah Yui Hirasawa, Ritsu Tainaka, Mio Akiyama, Tsumugi Kotobuki dan Azusa Nakano.

Anime Jepang K-ON!

Anime Jepang K-ON!


Alur ceritanya akan dibuat sedemikian rupa sehingga orang-orang yang belum pernah membaca manga-nya atau menonton serial anime-nya sekalipun, bisa langsung nyambung ketika menonton film ini di bioskop, begitu kata sang sutradara, Naoko Yamada.

Simak trailer filmnya...


Karaoke Seorang Diri Apa Enaknya?


Selama ini dunia hanya tahu tempat penyewaan ruang karaoke yang besar untuk digunakan bernyanyi bersama teman dan keluarga. Tapi kayaknya belum pernah ada yang secara eksklusif menawarkan ruang karaoke untuk satu orang saja.

Di Jepang, ada satu tempat yang bernama "1Kara" (ワンカラ) yang menawarkan kamar-kamar kecil yang dirancang khusus untuk penyanyi solo. Seperti yang dapat kita lihat dari video dibawah ini, setiap kamar memiliki peralatan lengkap untuk menikmati karaoke: kursi, mikrofon, headphone, dan sebuah monitor layar kecil.



Untuk menyewa sebuah kamar pada jam 10:00-6:00 harganya ¥600 (Rp. 60.000) per jam, sedangkan pada jam 18:00-6:00 harganya ¥1.200 (Rp. 120.000) per jam. Semua paket termasuk satu gelas minuman gratis. Tapi, apa enaknya ya bernyanyi sendirian tanpa ada orang lain yang mendengar?

16 Oktober 2011

Cuma Ada Di Jepang: Gelas Pikachu!

Gelas Pikachu di Jepang

Hmm... kayaknya ada juga di Indo ya?

[Video] Backstreet Boys + Anime = ?




Bagikan


Mau Topeng Muka Seasli Kulit Manusia?

Satu lagi produk yang unik dari Jepang.

REAL-f adalah sebuah perusahaan teknologi sintetik yang baru saja menciptakan 3DPFs atau "Foto 3 Dimensi" yaitu sebuah produk yang berupa salinan wajah manusia yang sebenar-benarnya. Perusahaan yang belum lama berdiri ini menawarkan dua versi, replika jenis topeng dan replika kepala manusia.

Tertarik? Datang saja ke kantor REAL-f di Tokyo. Mereka akan memfoto wajah kamu dari berbagai sudut lalu mencetaknya dengan bantuan software canggih buatan mereka sendiri yang mampu mereplika bentuk mata, pembuluh darah, serta bekas luka secara detail.

Mau Topeng Muka Seasli Kulit Manusia?

Mau Topeng Muka Seasli Kulit Manusia?
Kalau dilihat-lihat, serem juga ya megang kulit muka kamu sendiri? ... Kamu bisa memiliki topeng ini kalau kamu rela mengeluarkan uang sebesar Rp. 35 juta. Yup. Harganya segitu.

Mau Topeng Muka Seasli Kulit Manusia?

Satu lagi produk yang unik dari Jepang.

REAL-f adalah sebuah perusahaan teknologi sintetik yang baru saja menciptakan 3DPFs atau "Foto 3 Dimensi" yaitu sebuah produk yang berupa salinan wajah manusia yang sebenar-benarnya. Perusahaan yang belum lama berdiri ini menawarkan dua versi, replika jenis topeng dan replika kepala manusia.

Tertarik? Datang saja ke kantor REAL-f di Tokyo. Mereka akan memfoto wajah kamu dari berbagai sudut lalu mencetaknya dengan bantuan software canggih buatan mereka sendiri yang mampu mereplika bentuk mata, pembuluh darah, serta bekas luka secara detail.

Mau Topeng Muka Seasli Kulit Manusia?

Mau Topeng Muka Seasli Kulit Manusia?
Kalau dilihat-lihat, serem juga ya megang kulit muka kamu sendiri? ... Kamu bisa memiliki topeng ini kalau kamu rela mengeluarkan uang sebesar Rp. 35 juta. Yup. Harganya segitu.

4 Agustus 2011

[Video] Pesawat Terbang Pokemon

Salah satu perusahaan penerbangan komersial terbesar di Jepang, All Nippon Airways, baru saja men-cat pesawat Boeing 777 miliknya dengan tema Pokemon. Pesawat yang diberi nama "Peace Jet" atau "Jet Damai" ini bertujuan untuk mempromosikan film anime Pokemon terbaru yang akan diputar di bioskop-bioskop Jepang bulan Juli ini.

Simak videonya...


Rasanya pengen banget naik pesawat beginian.

Wanita Jepang Tetap Yang Paling Panjang Umurnya

Kota yang bersih, udara yang segar, dan yang paling penting, gaya hidup yang sehat. Itu semua yang membuat banyak orang di dunia sangat ingin tinggal di Jepang, termasuk aku (hehe).

Kali ini berita baik datang langsung dari pemerintah Jepang untuk para perempuan Jepang. Mereka tetap dinyatakan memiliki umur terpanjang di dunia, meskipun rata-rata harapan hidup mereka menurun sedikit ke 86,39 tahun.

Wanita Jepang Tetap Yang Paling Panjang Umurnya

Jatuhnya 0,05 tahun adalah penurunan pertama dalam lima tahun terakhir, jatuh dari rekor 86,44 yang pernah terdaftar pada 2009 menurut data Departemen Kesehatan Jepang.

"Gelombang panas tahun lalu mungkin yang menjadi penyebab adanya peningkatan kematian akibat serangan panas dan masalah jantung," kata seorang pejabat kementerian. Kematian akibat stroke panas mencapai rekor tertinggi yaitu dengan 1.718 kematian, 80%-nya adalah orang-orang yang berusia diatas 65 tahun.

Antara negara-negara di seluruh dunia, wanita Jepang menduduki peringkat pertama untuk harapan hidup terpanjang, diikuti oleh wanita Hong Kong pada 85,9 tahun dan 84,8 tahun bagi para wanita Perancis.

Bagaimana dengan para pria Jepang? Dengan rata-rata harapan hidup 79,64 tahun, mereka berada di peringkat keempat dunia dibawah Israel (79,7 tahun), Swiss (79,8 tahun) dan Hong Kong (80,0 tahun).

25 Mei 2011

Maneki Neko / 招き猫

Jepang bisa dibilang sebagai negara kucing. Dimana-mana kita bisa melihat banyak benda yang berhubungan dengan kucing. Mulai dari mainan, manga, anime, sampe kafe yang disediakan khusus untuk para pencinta kucing.

kucing jepang

Bagaimana sih sejarahnya kehidupan kucing di Jepang? Ayo kita telusuri.

Menurut kepercayaan, orang-orang Jepang mulai memelihara kucing sekitar tahun 1000-an. Adalah kaisar Ichijo (987-1011) yang pertama kali memperkenalkan kucing peliharaan kepada masyarakat Jepang setelah dia menerima utusan dari negeri China yang membawa kucing peliharaannya. Saat itu, tentu saja, hanya kalangan dari istana yang mampu memelihara kucing karena harganya yang sangat mahal.

Banyak yang menganggap kucing sebagai simbol keberuntungan, seperti para pemilik toko yang memajang Maneki Neko (招き猫 / kucing yang memanggil atau kucing yang mengundang). Banyak sekali orang yang salah paham dengan mengira Maneki Neko beasal dari China, padahal faktanya Maneki Neko berasal dari Jepang sekitar tahun 1870-an semasa era Meiji.


Maneki Neko JepangManeki Neko Jepang

Gambar di kiri adalah Maneki Neko yang ada di jaman modern, yang selalu digambarkan membawa Koban (koin emas dari jaman Edo). Jika dipajang di toko, dipercaya akan mengundang banyak pembeli untuk datang ke toko.

Sedangkan gambar di kanan adalah patung kayu Maneki Neko yang berada di pasar Ofuna, Prefektur Kanagawa. Dibawah kaki kanannya terdapat sebuah palu godam yang bertuliskan Fuku (福) yang berarti keberuntungan atau kemakmuran.

Sedangkan bell yang menggantung di kalungnya adalah aksesoris yang biasa dikenakan oleh keluarga-keluarga kaya yang memelihara kucing pada jaman Edo.

Menurut sebuah survey di Jepang, sekitar 60% Maneki Neko di Jepang mengangkat kaki kirinya, 39% mengangkat kaki kanannya, dan hanya 1% yang mengangkat kedua kakinya. Kepercayaanya adalah kaki kiri dapat mengundang para pelanggan, sedangkan kaki kanan yang memberikan kekayaan.

Namun, seperti layaknya koin yang memiliki dua sisi berbeda, banyak juga yang percaya kalau kucing mengundang nasib buruk. Ada suatu masa ketika kucing dipercaya dapat berubah menjadi monster, namanya adalah bakeneko dan nekomata.

Tapi, itu untuk kita bahas lain waktu.

Maneki Neko Jepang

Apakah Ini Olahraga Tergila Di Jepang?

Kita tau di dunia ini banyak olahraga yang berbahaya.

Tapi "Bou Taoshi" atau "Jatuhkan Tiang" boleh dibilang sangat berbahaya karena para pesertanya bebas memukul lawannya sampai jatuh. Bebas dalam arti kata sebenarnya.

Bou Taoshi

Awalnya, Bou Taoshi adalah olahraga yang biasa dimainkan oleh militer Jepang untuk melatih anggota yang baru masuk ke sekolah militer. Tapi sekarang, olehraga ini juga dimainkan oleh para pelajar dan mahasiswa jika ada perayaan tertentu di sekolah mereka.

Dimainkan oleh 2 tim yang masing-masing beranggotakan 75 orang, tim pertama bertugas untuk menjaga tiang dan satu "monyet" diatas tiang agar tidak jatuh apapun yang terjadi. Sedangkan tim kedua harus menjatuhkan tiang tersebut apapun halangannya.

Jadi jangan heran kalau ada pemainnya yang tulangnya bergeser atau patah disana-sini. Seru juga.

Simak videonya...




Pirates of the Caribbean: On Stranger Tides

Kapten Jack Sparrow akan kembali berpetualang. Kali ini dia ditemani oleh Angelica (Penelope Cruz) untuk mengembara lautan demi mencari letak sumber air keabadian yang telah melegenda.

Berikut pesan dari Johnny Depp untuk para pencinta film di Jepang...



Dan ini trailer film Pirates of the Caribbean: On Stranger Tides...



Selain di Amerika Serikat dan Jepang, film ini juga telah diputar di Kanada, Meksiko, Brazil, Spanyol, Rusia, India, China, Singapura dan banyak lagi, kecuali Indonesia. Tampaknya pihak MPAA (Motion Picture Association of America) masih bersikeras untuk tidak menyetujui peraturan pajak baru yang telah ditetapkan oleh pemerintah Indonesia.

Savvy?

9 Mei 2011

Mobil Jepang Akan Menjadi Simbol Di Kota New York

Ditengah terpuruknya industri otomotif Jepang akibat bencana tsunami, muncul angin segar dari Amerika Serikat. Mobil minivan buatan Nissan akhirnya terpilih menjadi mobil resmi armada taksi masa depan di kota termahal nomor 8 di dunia, New York City.

taksi new york

Walikota New York, Michael Bloomberg, telah mengumumkan Nissan sebagai pemenang di ajang kompetisi "Taxi of Tomorrow" yang diselenggarakan oleh pemerintah kota untuk menentukan mobil apa yang akan digunakan kota New York dalam rangka perubahan menuju kota yang lebih hijau.

Nissan NV200 adalah mobil minivan dengan tenaga listrik yang berhasil mengalahkan dua jenis mobil pabrikan lainnya, Ford dari Amerika dan Karsan dari Turki. Dengan hasil ini, kota New York akan mulai memesan lebih dari 13.000 mobil Nissan secara bertahap dari tahun 2013 sampai 2018 guna mengganti seluruh armada taksi di kota tersebut.

Nissan NV200

Tentunya, semua mobil harus dicat kuning, sesuai dengan warna taksi kota New York sejak dulu. Simak videonya berikut ini...


[Video] Capybara Yang Bisa Berdiri

Sebuah kebun binatang di Kumamoto terdapat capybara yang bisa berdiri dengan kedua kakinya....


Apa itu capybara? Binatang ini masuk dalam keluarga hewan pengerat yang bentuknya mirip dengan tupai dan hamster, hanya saja ukurannya sangat besar. Lucu kan?

Hatsune Miku Sekarang Ada Acara Radionya Sendiri

Hatsune Miku, pop idol "virtual" yang paling terkenal di Jepang, akan mempunyai lebih banyak penggemar baru melalui media yang sudah kita kenal sejak jaman dulu, yaitu radio.

Suara Hatsune Miku ini sekarang bisa didengar setiap hari Sabtu jam 22:15 di Japan Broadcasting Corporation (NHK) Radio 1. Program ini akan memiliki dua fitur utama yaitu permintaan dari para pendengar untuk memutar lagu populer di saluran musik Internet, dan lagu asli yang ditulis oleh pendengar yang akan dinyanyikan oleh Hatsune Miku sendiri.

Hatsune Miku

Hatsune, karakter anime dengan suara buatan komputer (vocaloid = vocal android) yang dikembangkan oleh Crypton Future Media dan Yamaha ini muncul ke sorotan publik pada musim panas 2007. Jadi kamu cukup menginstal software vocaloid dan memasukkan komposisi musik dan lirik yang kamu ciptakan sendiri, kemudian hasilnya akan dinyanyikan oleh Hatsune Miku langsung di komputer kamu.

Teknologi vocaloid sendiri bukan hal yang baru di industri musik, tapi yang menjadi program ini terkenal adalah karakter anime yang dibuat oleh Crypton untuk mempromosikan software mereka ke para otaku. Saking terkenalnya, Hatsune sampe menggelar konser musik LIVE dalam bentuk hologram 3 Dimensi tahun lalu.

Oh ya, kalo kamu mau beli software-nya, cukup rogoh Rp. 1,7 jutaan.

3 Mei 2011

Osama Bin Laden Meninggal, Senang?

Seperti yang kita ketahui bahwa pasukan Amerika Serikat telah berhasil menewaskan musuh besar mereka selama ini, yaitu Osama Bin Laden. Orang yang disebut-sebut sebagai otak gembong teroris terbesar di dunia ini dipaksa beristirahat untuk selamanya.

Pidato resmi Presiden Obama pun menegaskan hal ini. Osama benar-benar telah meninggal. Tidak sedikit warga Amerika yang bersorak gembira dan langsung menggelar pesta di jalanan secara spontan.

Osama Bin Laden Meninggal


Lalu apa kata orang-orang Jepang mengenai berita ini?

いくら大犯罪者だとしても殺害の報道でここまで喜べるって言うのは
なんか日本人とは感覚が少し違う気がするなあ~俺が平和ボケしてるだけかもしれないが


Meskipun dia adalah seorang kriminal yang mengerikan, mereka merayakannya terlalu berlebihan. Aku pikir reaksi orang Jepang akan berbeda jika kami berada di posisi yang sama. Tapi mungkin, itu karena saya saja yang cinta damai.


人を殺して喜ぶとかホント馬鹿だな

Rasanya benar-benar bodoh kita bergembira karena berhasil membunuh orang.


憎たらしいのは分かるけど人殺してこんな大々的喜ぶってなんかおかしい

Saya mengerti kalau mereka membenci dia, tapi rasanya aneh melihat begitu banyak orang bahagia untuk merayakan sebuah pembunuhan.


ビンラディンを擁護するつもりはないが、

アメリカのこういうナショナリズムは大っ嫌いだわ

Saya tidak membela Bin Laden, tapi saya tidak suka dengan rasa nasionalisme orang-orang Amerika yang merayakan ini.

Wakana Kumagai

Bel akhirnya berbunyi, tanda jam pelajaran telah usai.

Pintu gerbang sekolah dasar Omagari dibuka dan terlihat banyak orang tua yang menunggu untuk menjemput anak-anak mereka. Wakana Kumagai pun dijemput oleh ibunya, Yoshiko. Dalam perjalanan pulang, mereka mampir sebentar ke "tempat peristirahatan" ayah mereka di Higashi-Matsushima, prefektur Miyagi.

Mungkin Wakana dan kakaknya masih belum mengerti kenapa sang ayah tidak menemui mereka lagi sejak kejadian tsunami 11 Maret lalu. Mereka hanya tahu bahwa ayah telah pergi ke surga karena ibunya berkata begitu.

Wakana baru berumur 6 tahun, bagaimana dengan kita yang sudah beranjak remaja dan dewasa? Kita sering tidak menghargai hidup ini, sampai suatu ketika orang yang kita cintai pergi untuk selamanya...

anak kecil di jepang

anak kecil di jepang

anak kecil di jepang

anak kecil di jepang

anak kecil di jepang

Apple iPad 2 Resmi Diluncurkan Di Jepang

Apple iPad 2 akhirnya memulai debutnya di Jepang setelah tertunda satu bulan dari tanggal peluncuran semula akibat gempa.

Pada saat toko Apple di distrik Ginza dibuka tepat jam 9 pagi, ratusan orang yang sudah mengantri sejak satu malam sebelumnya terlihat antusias merogoh koceknya untuk membawa pulang sebuah gadget yang bentuknya cantik nan ramping ini.

ipad 2 jepang


ipad 2 jepang

Komputer Tablet generasi kedua buatan Foxconn, pabrik asal Taiwan ini dilengkapi dengan teknologi Apple A5 dual-core processor dengan ketebalan hanya 1 cm saja. Di Jepang, iPad 2 dilepas dengan harga 44.800 yen (atau sekitar Rp. 4,7 juta).

29 April 2011

Seperti Apa Suara Gempa Yang Mampu Menghancurkan Jepang?

Gempa bumi yang mengguncang Jepang pada 11 Maret lalu, yang merupakan salah satu gempa terkuat di dunia, rupanya juga menghasilkan sumber suara bawah laut terbesar yang pernah tercatat dalam sejarah.

"Dengan adanya rekor ini, kita telah membuka satu wawasan baru ke dunia fisika mengenai bagaimana suara yang ditransmisikan dari kerak bumi di dasar laut yang kemudian menyebar melalui cekungan Samudra Pasifik," kata salah satu peneliti dari Pacific Marine Environmental Laboratory (PMEL) di Seattle, Amerika Serikat.

"Wawasan ini bisa membantu kita mengukur ukuran dan skala gempa bumi serta letusan gunung berapi yang terjadi di bawah laut yang sebelumnya tidak terdeteksi oleh jaringan sensor lain."

Seperti apa suara gempa sekuat 9.0 Skala Richter? Berikut adalah file suara dan spektrogram dari hydrophone yang merekam kedatangan gempa bumi terkuat yang pernah melanda Jepang...


Gimana? Kamu bisa denger suaranya?

28 April 2011

Buaya Yang Unik

Di kebun binatang Niji no Mori di prefektur Ehime ada sesuatu yang menarik belakangan ini. Disana ada bayi buaya yang bisa berdiri kalo disirem air.

buaya jepang

Keunikan Daigoro (nama si buaya kecil) ini pun ditemukan tanpa sengaja oleh salah satu petugas disana. Ketika petugas tersebut sedang menyiram tanaman di dekat Daigoro, tiba-tiba dia langsung berdiri. Sekarang dia menjadi bintang di kebun binatang Niji no Mori.

Berikut videonya...

Agnes Monica Menang 7 Penghargaan JPopAsia Award

JPopAsia telah mengumumkan nama-nama penyanyi yang memenangkan penghargaan JPopAsia Music Award 2010. Hasilnya, penyanyi muda bertalenta emas asal Indonesia, Agnes Monica berhasil menyabet 7 penghargaan sekaligus!

Agnes Monica

Berikut hasil lengkapnya...

Favorite artist/band: Agnes Monica
Best male solo: Akanishi Jin
Best female solo: Agnes Monica
Best promotional video: Change Ur World *KAT-TUN
Best single: Love yourself *KAT-TUN
Best album: NO MORE PAIИ *KAT-TUN
Best boyband: Arashi
Best girlband: SCANDAL
Most promising artist/band: Agnes Monica
Best musical ability: Agnes Monica
Best use of social media: Agnes Monica
New artist/band: Tokyo Girls' Style
Sexiest male singer: Akanishi Jin
Sexiest female singer: Agnes Monica
Most want-to-be boyfriend: Akanishi Jin
Most want-to-be girlfriend: Agnes Monica

Favorite rock artist/band: the GazettE
Best solo rocker: Miyavi
Best rocking promotional video: SHIVER *the GazettE
Best rock single: Pledge *the GazettE
Best rock album: What's My Name? *Miyavi
Best rock band: the GazettE
Best rock act: the GazettE
Most promising rock artist/band: the GazettE
Best musical ability: Miyavi
New artist/rock band: 9Goats Black Out
Sexiest rocker: Miyavi

JPopAsia

Tapi, ada beberapa orang yang bingung kenapa Agnes bisa menang begitu banyak penghargaan padahal dia gak terkenal di Jepang. Mari kita telusuri...

JPopAsia.com adalah salah satu situs berita musik yang populer di Asia. Berawal dari hanya menampilkan berita-berita seputar musik Jepang, mereka telah berkembang dengan meliput artis-artis Asia lainnya.

Dalam menentukan siapa yang akan memenangi penghargaan, JPopAsia mengadakan pemungutan suara dari para pengunjung situs. Alhasil, sejak tanggal 7 Maret 2011 lalu, telah terkumpul lebih dari 500.000 suara yang rata-rata terdiri dari para remaja, anak-anak sekolah, mahasiswa dan mahasiswi dari seluruh Asia.

Berikut Top 10 pengunjung situs JPopAsia.com...

JPopAsia
( Terima kasih atas info-nya, Feilie )

International Herald Tribune Menghina Jepang

Harian surat kabar "International Herald Tribune" telah menerbitkan sebuah kartun dari cerita dongeng Putri Salju yang menggambarkan sang putri sedang bertanya ke nenek sihir apakah dia (dan apel-nya) berasal dari Jepang...

Kamu dari Jepang?

Sang putri rupanya takut memakan apel yang mungkin saja beracun setelah terkena radiasi nuklir. Pertanyaan-nya adalah... emangnya zaman dulu udah ada kaca pembesar ya?

18 April 2011

[Video] Turis Jepang Minta Di Foto

Video untuk menyemangati hari Senin kamu...

Popok Untuk Kouka

Saijo-san adalah ibu dari seorang putri, Kouka, yang sekarang berumur 1 tahun 4 bulan. Dia bercerita tentang hari ketika gempa terjadi.

"Kouka sedang tidur siang di rumah di kota Minamisanriku ketika gempa terjadi. Saya bergegas membawa Kouka berlari keluar rumah karena gempa berguncang cukup lama. Saya pun langsung berpikir tsunami akan datang, jadi saya cepat-cepat mengumpulkan kebutuhan sehari-hari Kouka dan berlari mencari tempat pengungsian seperti yang biasa saya lakukan dalam latihan darurat tsunami.

Ketika saya melihat tsunami tersebut datang menghampiri dengan begitu cepatnya, secara naluri saya menyadari bahwa saya tidak akan bisa bertahan hidup jika saya berada di dataran rendah, jadi saya membawa Kouka berlari mendaki bukit secepat mungkin. Ketika saya sampai di puncak bukit, saya melihat rumah saya habis diterjang tsunami."

tsunami jepang

Dia melanjutkan, "Hari itu ternyata salju turun dan keadaannya sangat dingin. Saya bermalam diluar dengan 13 tetangga saya. Semua barang yang saya bawa untuk Kouka sudah hanyut, termasuk popoknya Kouka. Namun salah satu tetangga saya memiliki kertas toilet dan dia memberikannya kepada saya untuk menggantikan popok Kouka.

Ketika fajar tiba, petugas pemadam kebakaran datang untuk menyelamatkan kami semua. Kami takut tsunami akan datang lagi, jadi kami bergerak dengan cepat. Kouka, yang saya gendong di balik punggung saya, dengan semangat bersorak, "satu dua, satu dua, satu dua" saat saya berjalan.

Ketika saya melewati terowongan dan tidak bisa melihat apa pun, orang-orang membantu menyinari langkah kaki saya dengan cahaya ponsel. Kami terus berjalan sampai kami bisa melihat bus polisi. Akhirnya sekitar pukul 4 sore, kami semua tiba di tempat pengungsian; Sekolah Dasar Yokoyama. Ketika dapur umum dibuka, saya diberikan sup Miso. Salah satu relawan bertanya apakah saya membutuhkan sesuatu, jadi saya meminta popok dan susu untuk Kouka.

Kita orang dewasa masih bisa bertahan tanpa makanan dan pakaian selama beberapa hari, tetapi sangat sulit untuk anak-anak dan balita bertahan tanpa susu dan popok. Jadi, saya sangat berterima kasih kepada para relawan. Saya kehilangan rumah, harta benda dan segala sesuatu yang lain, tapi saya sangat bersyukur banyak orang mau membantu kami."

Senyuman Kouka seakan memberikan kehangatan dan secercah harapan kepada semua orang yang berada di tempat pengungsian. Pesan slogan Sekolah Dasar Yokoyama, "Terbang ke Masa Depan" seolah-olah diberikan oleh Kouka kepada kita semua.

Ini dia foto Kouka...

Kouka

Kaisar Jepang Mengunjungi Para Pengungsi

Kaisar Jepang dan istrinya mengunjungi sebuah tempat penampungan gempa dan tsunami baru-baru ini. Sebuah pemandangan yang amat sangat jarang terjadi dimana sang Kaisar berlutut di atas tikar untuk menghibur para pengungsi...

Kaisar dan Permaisuri Jepang

Ini adalah pertama kalinya sang Kaisar yang berusia 77 tahun, yang jarang terlihat di depan umum apalagi berhadap-hadapan langsung dengan warga biasa, melakukan kunjungan resminya ke daerah yang dilanda bencana kembar; gempa dan tsunami pada 11 Maret lalu.

Kaisar Akihito dan Permaisuri Michiko berbicara dengan sangat pelan bersama para korban yang selamat, memberikan dukungan moril kepada mereka agar tetap bersabar dan pantang menyerah dalam menghadapi musibah ini. Tidak sedikit yang membungkuk dalam rasa syukur sambil menyeka air mata mereka.

Dengan berpakaian santai, pasangan berambut kelabu nan berwibawa ini mengunjungi dua tempat penampungan di Asahi, sekitar 55 mil dari kota Tokyo, menatap sedih pada tempat yang tadinya berdiri ratusan rumah tapi sekarang rata dengan tanah.

Hampir 140.000 orang telah kehilangan rumah mereka dalam bencana atau diperintahkan untuk tetap tinggal di tempat penampungan. TEPCO, perusahaan pembangkit listrik terbesar ke 4 di dunia, diperintahkan oleh pemerintah Jepang untuk segera memberikan ganti rugi sebesar 1 juta yen (atau sekitar Rp. 100 juta) untuk setiap kepala keluarga dan 750 ribu yen (atau sekitar Rp. 75 juta) untuk setiap individu yang terpaksa mengungsi dari Fukushima.

Uang ganti rugi tersebut baru tahap awal dari sekian banyak kewajiban dan tanggung jawab yang harus dilakukan oleh pihak TEPCO.

11 April 2011

Big Boss Yakuza Jepang Bebas Dari Penjara

Boss dari kelompok yakuza terbesar di Jepang baru saja dibebaskan dari penjara kemaren malam.

Adalah Kenichi Shinoda, atau yang dikenal dengan nama lain Shinobu Tsukasa di dunia antar geng, yang telah menjalani masa hukumannya selama 2 tahun karena terjerat kasus kepemilikan senjata api ilegal. Kenichi juga pernah dipenjara karena membunuh orang dengan pedang samurai.

Berita tentang bebasnya big boss yakuza ini adalah salah satu berita teratas di siaran TV Jepang semalam. Berikut adalah beberapa video klip dari NHK, Fuji TV, dan TV Asahi...






Bagaimana Anak-Anak Di Jepang Pasca Bencana?

Anak-anak dan balita adalah mereka yang paling lemah dalam menghadapi bencana. Mereka tidak tahu apa-apa dan bingung kenapa orang-orang pada pindah ke tempat penampungan dan kenapa banyak orang menangis. Di tengah kerusakan yang disebabkan oleh gempa bumi dan tsunami, anak-anak akan tetap menjadi anak-anak. Dunia mereka adalah dunia bermain.

anak-anak jepang pasca bencana

anak-anak jepang pasca bencana

anak-anak jepang pasca bencana

anak-anak jepang pasca bencana

anak-anak jepang pasca bencana

Belilah Produk Buatan Fukushima

Para petani dari Fukushima membawa produk mereka ke Tokyo selama akhir pekan dan mengadakan semacam pasar kaget di distrik Yurakucho. Mereka ingin memberitahu kepada masyarakat tentang produk pertanian mereka yang dijamin aman untuk dikonsumsi serta menyerukan kepada konsumen untuk mendukung pemulihan ekonomi di kota asal mereka.

jepang

Dalam upaya untuk membuktikan keamanan produk mereka, direktur agrikultural Fukushima, Masaichi Mimura menggunakan sebuah alat pendeteksi radioaktif yang bernama Geiger di depan orang banyak dan menguji produk beras, stroberi, mentimun dan tomat yang sedang dijual. "Lihat kan? Semuanya aman," kata Mimura.

Perdana Menteri Jepang, Naoto Kan, memang telah mengeluarkan larangan sementara pada tanggal 21 Maret lalu terhadap penjualan bayam dan sayuran lainnya dari prefektur Fukushima setelah ditemukan kadar radioaktif pada sample sayuran. Susu yang diproduksi di wilayah ini juga dilarang untuk dijual.

"Produk yang sudah terkontaminasi silahkan dilarang, tapi saya sangat prihatin terhadap produk-produk lain yang meskipun sudah dinyatakan aman tetap saja dijauhi konsumen," kata Mimura yang merasa khawatir karena masyarakat langsung menolak sebuah produk hanya karena produk tersebut dibuat di Fukushima.

Berikut videonya...

27 Maret 2011

Ngapain Ninja-Ninja Ini?

Kedua ninja ini berhasil diambil fotonya ketika berada di stasiun kereta baru-baru ini. Ngapain mereka ya?

ninja jepang

Tokyo Sky Tree: Menara Tertinggi Kedua Di Dunia

Jepang akan segera memiliki simbol kebanggaan baru. Tokyo Sky Tree, yang akan dinobatkan sebagai menara tertinggi kedua di dunia, telah mencapai puncak penuhnya setinggi 634 meter minggu ini.

Tokyo Sky Tree

Pembangunan Tokyo Sky Tree yang dicanangkan oleh Tobu Railway dan NHK pada tanggal 14 July 2008 itu terus berlanjut meskipun gempa bumi dahsyat mengguncang Tokyo berkali-kali dalam dua minggu terakhir ini.

Walaupun proyeknya belum selesai, menara ini sanggup menahan gempa sekuat 8,9 SR pada 11 Maret lalu. Gempa yang disusul oleh tsunami maha dahsyat itu rupanya tidak menyebabkan kerusakan struktur pada Sky Tree ataupun menyebabkan cedera pada 500 orang yang terlibat dalam pekerjaan konstruksi pada hari itu. Padahal di sisi lain, antena di atas Tokyo Tower (333 meter) bengkok akibat gempa.

Menara yang pembangunannya menggunakan desain rangka baja anti-seismik dan menerapkan teknologi anti-gempa pada pondasinya itu memang patut dicontoh oleh proyek-proyek bangunan tinggi di seluruh dunia.

Canton Tower, menara setinggi 600 meter yang berlokasi di China, yang baru saja dinobatkan sebagai menara tertinggi kedua di dunia setelah peresmiannya dilakukan pada September 2010 lalu, akhirnya harus menyerahkan "mahkotanya" kepada Tokyo Sky Tree.


Tokyo Sky Tree


Kenapa Tokyo Sky Tree dibangun? Karena jaringan televisi Jepang akan beralih sepenuhnya menggunakan transmisi digital pada awal 2012, sehingga Tokyo Sky Tree akan mengambil alih siaran televisi dari Tokyo Tower, yang telah melayani para pemirsa di Jepang selama 52 tahun.

Mega proyek yang menelan biaya Rp. 6,8 Triliun itu akan rampung pada akhir tahun 2011 ini dan menjadikan Tokyo Sky Tree bangunan tertinggi kedua di muka bumi, satu tingkat dibawah sang pencakar langit Burj Khalifa di Dubai yang mempunyai ketinggian 828 meter.

Tokyo Sky Tree sengaja dibangun dengan ketinggian 634 meter agar mudah diingat oleh warga Jepang, karena angka 6 (mu / む・っつ), 3 (sa / さ), 4 (shi / し) berarti "Musashi".

2.692.008.000.000.000

Berapa itu?

Rp. 2.692.008.000.000.000,-

Itu 2.000 Triliun Rupiah. Lebih tepatnya 2.692 Triliun. Apa yang akan kamu lakukan kalo kamu punya uang sebesar 2.692 Triliun Rupiah? Kamu mau simpen dimana 26,9 miliar lembar uang kertas pecahan Rp. 100.000-an?

Yup. Itulah perkiraan angka kerugian yang dialami oleh negara Jepang dalam waktu kurang dari 2 minggu karena bencana tsunami. Ini adalah kerugian finansial terbesar akibat bencana alam sepanjang sejarah yang pernah dicatat manusia.

Estimasi angka kerugian ini mencakup 7 prefektur yang infrastruktur-nya terkena dampak langsung (ribuan gedung dan rumah yang hancur), ribuan perusahaan yang tidak beraktifitas, puluhan ribu karyawan yang tidak bekerja, reaktor nuklir yang meledak, produk-produk yang gagal diekspor akibat pencemaran radiasi, dan masih banyak lagi.

Inget, kerugian ini bukan karena gempanya lho, tapi karena tsunaminya. Jepang adalah negara yang paling siap dalam menghadapi gempa di muka bumi ini, karena itu gempa bukanlah masalah besar.

Tsunami-lah yang mereka takuti.

tsunami jepang

Sampai saat ini, jumlah korban meninggal mencapai 9.400 jiwa, sedangkan yang dilaporkan hilang mencapai 14.700 orang. Pemerintah Amerika Serikat, Australia, Singapura dan Hong Kong sudah menetapkan larangan impor bagi produk makanan dan minuman asal Jepang.

21 Maret 2011

Orang Jepang luar biasa

Kita mungkin terus-terusan melihat berita di TV dan membaca artikel di koran mengenai bencana mengerikan di Jepang dalam satu minggu terakhir ini, tapi ada satu hal kecil yang tidak kita lihat...

Pencurian dan penjarahan.

Seperti masyarakat manapun di dunia ini, Jepang tidak lepas dari skandal suap dan korupsi. Tapi yang namanya penjarahan, bisa dibilang sangat jarang terjadi. Di Jepang, kalo kamu parkir mobil dengan jendela terbuka, tidak masalah. Tidak akan ada yang mau mencuri barang-barang kamu di dalam mobil. Kalo kamu parkir motor dan meninggalkan kuncinya, tidak masalah. Tidak akan ada yang mau mencuri motor kamu.

Terlebih di saat seperti ini, dimana puluhan ribu orang sedang mengalami masa suram kehilangan keluarga tercinta dan harta benda mereka, sangat jarang terjadi pencurian dan penjarahan.

Aku bukannya bilang tidak ada, hanya saja sangat jarang orang-orang disana berniat jahat untuk memanfaatkan penderitaan dan kelengahan orang lain. Ya, itulah orang Jepang. Rasa solidaritas mereka sangat tinggi.

orang jepang

Hari ini situs Jepang.net telah menyumbangkan uang, yang jumlahnya tidak seberapa, langsung kepada organisasi Palang Merah Jepang melalui Google. Aku memilih Palang Merah Jepang karena...

1. Lokasinya ada di Jepang, jadi sumbangan langsung tepat ke sasaran.

2. Palang Merah Indonesia tidak menyediakan rekening khusus untuk menerima sumbangan yang akan dikirim kepada korban bencana Jepang.

3. Palang Merah Jepang juga sudah membantu korban gempa bumi dan gunung meletus di Indonesia.

Seharusnya aku melakukan ini dari minggu lalu, tapi karena bingung mau sumbang kemana, akhirnya baru terlaksana hari ini. Tidak ada kata terlambat dalam hal menyumbang kan? (^_^)

Bagi kamu yang mau yang ikut menyumbang, kamu bisa pakai kartu kredit kamu disini, atau transfer uang ke:

Bank: Sumitomo Mitsui Banking Corporation
Cabang: Ginza
Nomor rekening: 8047670
SWIFT Code: SMBC JP JT
Atas Nama: The Japanese Red Cross Society

Palang Merah Jepang
Japanese Red Cross Society
Phone: +81-3-3438-1311
Fax: +81-3-3435-8509
Email: kokusai@jrc.or.jp
Website: www.jrc.or.jp

1-1-3, Shiba Daimon,
Minato-ku, Tokyo 105-8521

Ratu Inggris, Lady Gaga, Sandra Bullock, Linkin Park

Dunia benar-benar bersimpati.

Juru bicara Istana Buckingham mengatakan bahwa Ratu Elizabeth II telah memberikan sumbangan pribadi untuk membantu korban gempa bumi mematikan di Jepang dan Selandia Baru. Juru bicara itu tidak mengungkapkan berapa jumlah sumbangannya.

Cucu sang Ratu, Pangeran William, yang ada di garis kedua tahta kerajaan, saat ini berada di Christchurch untuk menghormati 182 orang yang diperkirakan meninggal dalam gempa bumi berkekuatan 6,3 SR pada tanggal 22 Februari lalu. Dia juga mengungkapkan rasa belasungkawa-nya untuk horor yang sekarang melanda Jepang.

Pangeran William dan Kate Middleton

Sementara itu, pemerintah Jepang mengatakan tidak ada wakil kerajaan yang bisa menghadiri pernikahan Pangeran William dan Kate Middleton bulan depan, mengingat kondisi negaranya saat ini.

Juru bicara Badan Rumah Tangga Kekaisaran mengatakan Putra Mahkota Naruhito dan Putri Masako awalnya direncanakan untuk menghadiri pernikahan sang pangeran Inggris pada tanggal 29 April. Tetapi mereka telah memutuskan untuk tidak pergi kemana-mana setelah terjadinya gempa bumi dan tsunami.

Mereka merasa malu jika mereka pergi bersenang-senang saat rakyat mereka sedang sengsara.

Sandra Bullock

Lalu berita dari Amerika Serikat...

Aktris Hollywood Sandra Bullock dilaporkan telah menyumbang $1 juta ke Palang Merah Amerika untuk membantu Jepang. Rock Band Linkin Park juga mulai menjual kaus yang dirancang oleh salah satu anggota band, Mike "Kenji" Shinoda, yang ayahnya adalah keturunan Jepang-Amerika, untuk mengumpulkan uang bagi korban bencana di Jepang.

Selebriti lain yang ikut menyumbang termasuk Lady Gaga yang telah menggalang dana sebesar $250.000 dalam 48 jam dengan menjual gelang dengan pesan "We Pray for Japan" senilai $5 melalui toko online miliknya.