8 Desember 2011

8 Ferrari, 3 Mercedes, 1 Lamborghini Diablo, 1 Nissan GT-R, dan 1 Prius


Sebanyak itulah mobil-mobil yang hancur setelah mengalami tabrakan beruntun yang terjadi beberapa hari yang lalu. 8 mobil Ferrari, 3 Mercedes, 1 Lamborghini Diablo, 1 Nissan GT-R, dan 1 Toyota Prius hancur berantakan.

jepang

Polisi telah menginterogasi para saksi dan pengendara mobil-mobil mewah tersebut. Kesimpulannya adalah semua bermula ketika satu pengendara mobil Ferrari terdepan (berusia 60 tahun) yang berusaha menyalip kendaraan di depannya, tetapi malah menabrak pembatas jalan dan memaksa mobilnya berputar mengenai mobil-mobil lainnya di belakang.

Kondisi jalan yang basah akibat hujan juga menjadi salah satu faktor yang memperparah tabrakan beruntun di jalan tol ini. Tidak ada yang terluka serius dalam kecelakaan ini, tapi kerugian diperkirakan mencapai lebih dari Rp. 10 miliar. Tidaklah heran kalau ada orang yang menyebut kecelakaan ini sebagai "kecelakaan termewah" yang pernah terjadi di Jepang.

Mobil-mobil super mahal ini memang sedang dibawa jalan bersama dalam acara yang diselenggarakan oleh klub mobil mewah. Simak cuplikan beritanya berikut ini...


Jepang Memenangi Kejuaraan Pemandu Sorak Duniab


Cheerleading World Championship 2011 dengan tema "Dare To Cheer" baru saja usai diselenggarakan di Hong Kong pada bulan November yang lalu. Hasilnya? Tahun ini tim Jepang menduduki peringkat pertama dalam 3 kategori sekaligus, yaitu Cheerleading All Female, Group Stunts All Female, dan Cheerleading Mixed.

Jepang Menang Kejuaraan Pemandu Sorak Dunia

Simak penampilan yang membuat tim Jepang meraih medali emas di video berikut ini...




Hei, jangan lupa juga dengan tim Indonesia! Yup, tim kita juga mengikuti kejuaraan tersebut. Berikut videonya...


Sewa Film Di YouTube? Bisa!


Sekarang memang sudah jamannya serba instan, dimana kita tidak perlu lagi menyewa kepingan DVD lagi. Cukup mendaftar dan membayar biayanya, maka kita sudah bisa menonton film-film keluaran Hollywood langsung di YouTube.

Yup, situs video terbesar di dunia, YouTube.com, sekarang menawarkan fasilitas penyewaan (rental) film kepada para penggunanya di Jepang. Sebelumnya mereka sudah membuka pasar penyewaan film ini di Kanada dan Inggris.


Sewa Film Di YouTube? Bisa!


Cara kerjanya bagaimana? Kita pilih film apa yang kita mau nonton, kita bayar biaya rental-nya (berkisar antara Rp.10.000 s/d Rp.100.000 per film), lalu kita diberikan waktu 30 hari untuk menonton film tersebut.

YouTube telah bekerjasama dengan dua studio film terbesar di Jepang, yaitu Bandai dan Toei, untuk memberikan banyak pilihan film anime. Sedangkan untuk film-film Hollywood, YouTube telah menggandeng Warner Bros, NBC Universal, serta Sony Pictures Home Entertainment, yang berarti film-film Harry Potter juga bisa dinikmati.

Untuk pasar Indonesia bagaimana? Apakah para pengguna di Indonesia juga bisa menyewa film di YouTube? Sebaiknya jangan terlalu berharap banyak.